Dari Pembukaan STQ I Tingkat KLU Ribuan Masyarakat Antusias Saksikan Pawai Taaruf

Rhony Susanto, S. Pd 14 November 2016 17:04:39 WIB

eleksi Tilawatil Quran (STQ) tingkat Kabupaten Lombok Utara resmi dibuka. Mengawali rangkaian kegiatan, pawai taaruf digelar di Tanjung, kemarin (25/5).

TANJUNG – Ribuan masyarakat Lombok Utara membanjiri Lapangan Umum Supersemar Tanjung. Masyarakat ikut ambil bagian memeriahkan pawai taaruf STQ ke-1 tingkat Kabupaten Lombok Utara. Kegiatan STQ yang pertama ini akan berlangsung mulai 25 hingga 27 Mei 2016 mendatang.

Kegiatan sendiri dilakukan di tiga lokasi yakni arena utama di Lapangan Umum Supersemar Tanjung,  Aula SMPN 1 Tanjung dan Aula MA Sunan Kalijaga Tanjung.

Pawai taaruf yang digelar sangat meriah. Karena selain diikuti oleh kafilah dari lima kecamatan, juga diikuti oleh siswa siswi sekolah dari TK hingga SMA. Atraksi drumband dari masing-masing sekolah juga tampak menambah kemeriahan kegiatan tersebut.

Panitia STQ Arnowadi mengatakan, rute pawai dimulai dari Lapangan Umum Supersemar Tanjung terus menyusuri Kota Tanjung, kemudian belok kiri menuju terminal lama. Belok kanan menyusuri jalan Karang Bayan menuju jembatan Sokong lama.

Para peserta pawai taaruf terus menyusuri jalan Karang Seme, belok kanan melewati jembatan dan pertokoan Tanjung. Kemdian berakhir kembali di Lapangan Umum lapangan Supersemar Tanjung.

Sekda Lombok Utara H. Suardi  mengatakan, pawai taaruf ini merupakan wujud ekspresi suka cita dalam melaksanakan penyelenggaraan STQ, yang diwujudkan dengan menampilkan berbagai bentuk dan ragam kreasi yang inovatif dan konstruktif. “Semoga kegiatan ini akan dapat memberikan semangat dan motivasi dalam memeriahkan event daerah yang strategis ini,” harapnya.

Selain itu, melalui kegiatan pawai taaruf ini, diharapkan dapat dijadikan momentum untuk mempererat Ukhuwah Islamiah antara pemerintah dan masyarakat, dan antar sesama masyarakat, serta menjadi ajang syiar Islam ke tengah masyarakat tentang ajaran Islam yang aman dan damai. Terutama untuk menjaga toleransi baik antar sesama muslim maupun antarumat beragama.

Disamping itu, pawai taaruf yang di gelar ini adalah sebagai contoh keberagaman dan heterogennya masyarakat Kabupaten Lombok Utara dalam seni, religi dan budaya. Namun tetap satu dan selalu berdampingan, serta saling toleransi. “Semoga tradisi baik dan Islami ini, dapat terus dipertahankan dan ditumbuh kembangkan secara berkelanjutan di waktu-waktu mendatang,” tambahnya.

Suardi mengajak seluruh elemen masyarakat di daerah Tioq Tata Tunaq ini, untuk bersama-sama mendukung dan menyukseskan STQ I tingkat Kabupaten Lombok Utara tahun 2016. Caranya dengan saling menjaga kerukunan hidup antarumat beragama dan saling hormat menghormati dalam menjalankan ibadah masing-masing. Sehingga melalui event ini dapat memberikan pencerahan dalam mewujudkan Lombok Utara yang religius, berbudaya, adil dan sejahtera di masa yang akan datang. (PUJO NUGROHO/r9)

 

Komentar atas Dari Pembukaan STQ I Tingkat KLU Ribuan Masyarakat Antusias Saksikan Pawai Taaruf

30 November 2017 11:53:58 WIB

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Background

Pemerintah Desa Sambik Bangkol

Kepala Desa : Sajudin, S.Sos Sekretaris Desa : Hadianto, S.Pd Kasi Perencanaan : Raden Suryadi Kasi Pelayanan : Aridah Kasi Umum : Ramdan Kasi Pemerintahan : Hamzah. A.md Kadi Kesra : Budiasim Kasi Keuangan : Syekh Abdullah Operator SID : Rhony Susanto, S. Pd

Daftar Pengunjung

Flag Counter

Lokasi Sambik Bangkol

tampilkan dalam peta lebih besar