Sukseskan Vaksinasi Sinovac, Kapolsek Gangga Kunjungi Lansia di Samba

Rhony Susanto, S. Pd 27 April 2021 16:31:47 WIB

SID Sambik Bangkol_ Dalam rangkah menyukseskan program vaksinasi Sinovac di wilayah hukumnya, Kapolsek Gangga Iptu Remanto, SH didampingi anggotanya dan Kasi Pelayanan Desa Sambik Bangkol Aridah mengimbau dan sosialisasi secara door to door kepada sejumlah warga yang lansia di Desa Sambik Bangkol Kecamatan Gangga Kabupaten Lombok Utara (KLU), Senin (27/04).

Kapolsek Gangga Iptu Remanto SH kepada awak media ini menuturkan bahwa teknik door to door itu dilaksanakan untuk memberikan pengertian, pemahaman sekaligus meyakinkan warga lansia yang menjadi sasaran vaksinasi mau dan menerima dengan baik untuk divaksin.

Ditambahkannya, kegiatan vaksin merupakan salah satu program pemerintah kepada semua warga untuk mencegah dan meningkatkan daya tahan tubuh guna mencegah mata ratai penularan dan penyebaran Covid-19.

Disinggung terkait giat door to door ini Iptu Remanto mengatakan agar terkesan biasa saja selama berhubungan dengan Covid-19.

“Karena sudah setahun lebih kita bangun tengah malam bangun subuh, keluar rumah atau pulang rumah tidak diduga waktunya, 2 kali sholat Idul Fitri tidak bisa saya laksanakan ini semua karena Covid-19, jadi menurut saya kesan dari apa yang kita lakukan sekarang akan terasa bila ikhtiar kita bersama dalam memutus penyebaran Covid-19 ini berhasil atau Covid-19 ini hilang,” ketus Remanto.

Program vaksinasi itu, katanya, adalah program Dinas Kesehatan KLU dan Puskesmas. Pihaknya berkewajiban memberikan dukungan tenaga supaya program vaksin dapat berjalan demi kesehatan masyarakat termasuk personilnya karena pada prinsipnya sehat itu untuk kita semua.

Masih kata dia, yang mana giat ini akan berlangsung hingga satu minggu kedepan. Kegiatan vaksin ini merupakan salah satu program pemerintah kepada semua warga untuk mencegah dan menambah daya tahan tubuh untuk melawan Covid-19.

Dalam kesempatan ini Iptu Remanto SH juga mengimbau seluruh masyarakat guna memutus penyebaran Covid-19 mengajak semua pihak bersama-sama ikut mendukung program pemerintah salah satunya melalui Program Vaksinasi.

“Jangan percaya berita Hoax yang tidak jelas sumbernya, yakini apa yang diprogramkan pemerintah pasti demi kebaikan kita semua selaku rakyatnya, sehat rakyat sehat negaranya, sehat negara sehat rakyatnya, sehat untuk kita semua,” pungkasnya.

Dikonfirmasi terpisah Penjabat Kepala Desa Sambik Bangkol (Samba) Sarjono SIKom menyambut baik kegiatan jemput bola vaksinasi dengan mengunjungi rumah tangga yang memiliki lansia berdasarkan data yang sudah ditetapkan petugas kesehatan dari Puskesmas Gangga.

Menurutnya bahwa pelaksanaan vaksinasi ini merupakan rangkaian dari program vaksinasi nasional Covid-19. Pemerintah telah menetapkan sasaran prioritas penerima vaksin Covid-19. Kali ini pemberian vaksin diprioritaskan bagi lansia yang ada di Desa Samba.

“Tahapan sekarang ini yang diutamakan adalah lansia karena mereka termasuk kelompok rentan,” kata Sarjono.

Pelaksanaan vaksinasi di Desa Samba sendiri, merujuk pada data UPT BLUD Puskesmas Gangga, jumlah lansia yang telah terdaftar mengikuti vaksinasi sebanyak 212 orang.

Pj Kades yang baru tiga pekan menjabat ini menegaskan bahwa pemberian vaksin berfungsi untuk memberikan kekebalan bagi tubuh, sehingga ketika sakit maka sakitnya lebih ringan.

“Kehati-hatian berperilaku harus terus kita jalankan, yang pasti vaksin mengurangi risiko kita tertular,” terang Pj Kades Samba itu.

Pihaknya lantas mengimbau seluruh masyarakat desa setempat bahwa pondasi penting agar terhindar dari penularan Covid-19 adalah perubahan perilaku masyarakat menjadi lebih sehat dengan cara menerapkan protokol kesehatan 5M.

“Yang paling penting itu harus ada perubahan perilaku untuk mengurangi penularan pandemi dengan menerapkan protokol kesehatan 5M dan 3 T,” terangnya.

Pihaknya berharap agar terus terbangun kolaborasi bersama seluruh stakeholder dalam rangka pelaksanaan vaksinasi Covid-19. (sas)

Komentar atas Sukseskan Vaksinasi Sinovac, Kapolsek Gangga Kunjungi Lansia di Samba

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Background

Pemerintah Desa Sambik Bangkol

Kepala Desa : Sajudin, S.Sos Sekretaris Desa : Hadianto, S.Pd Kasi Perencanaan : Raden Suryadi Kasi Pelayanan : Aridah Kasi Umum : Ramdan Kasi Pemerintahan : Hamzah. A.md Kadi Kesra : Budiasim Kasi Keuangan : Syekh Abdullah Operator SID : Rhony Susanto, S. Pd

Daftar Pengunjung

Flag Counter

Lokasi Sambik Bangkol

tampilkan dalam peta lebih besar